PANGKALPINANG-(TERBITTOP.COM)-Kejaksaan Negeri mendapat penghargaan sebagai Kejaksaan Negeri (Kejari) terproduktif dalam menegakkan kepatuhan di bidang jaminan sosial ketenagakerjaan sampai triwulan III tahun 2019 di Bangka Belitung.
Penghargaan dari BPJS Ketenagakerjaan langsung diterima oleh Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Belitung Ali Nurudin, SH,.MH yang di dampingi Kasi Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun) Wika Hawasara, SH pada acara Kegiatan Sosialisasi, Monitoring dan Evaluasi Kerjasama BPJS Ketenagakerjaan dengan Kejaksaan Tinggi Bangka Belitung di Hotel Soll Marina Pangkalpinang, Kamis (03/10)
Kajari Belitung Ali Nurudin, SH,.MH mengucapkan terimakasih kepada Kasi Datun beserta tim Jaksa Pengacara Negara (JPN) Kejari Belitung, yang telah bekerja sangat baik dalam menjalankan tugas negara untuk melayani masyarakat.
Tidak hanya itu ucapan selamat juga di sampaikan Wabup Belitung Isyak Meirobie, S.sn,.M.si atas penghargaan, kejaksaan Negeri (Kejari) Terproduktif dalam menegakan Kepatuhan di Bidang Jaminan Sosial Ketenagakerjaan.
Hadir pada kesempatan itu Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Bangka Belitung, Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara Kejaksaan Tinggi Bangka Belitung.
Selain itu dihadiri juga Kajari Se-Bangka Belitung, Kacabjari Belinyu, Para Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Bangka Belitung, Para Kasi Datun Se-Bangka Belitung, Deputi BPJS Ketenagakerjaan Wilayah Sumbagsel, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Pangkalpinang, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Se-Bangka Belitung. (D’Sutan Batuah)