BELITUNG-(TERBITTOP.COM)-Pemerintah telah menghimbau kepada masyarakat luas untuk selalu waspada sebagai upaya dalam menghadapi virus corona.
Pemerintah Kabupaten Belitung melalui Wakil Bupati Isyak Meirobie Ssn MSi, informasikan bahwa kawan-kawan jurnalis tentunya menjadi bagian dari tim penanggulangan virus Covid-19, Selasa kemarin.
“Dikatakan dalam pesan whatsapp nya, kawan-kawan jurnalis merupakan salah satu profesi yang menjadi perhatian pemerintah daerah juga,” tandasnya.
Ia berharap berikanlah informasi yang akurat, berimbang dan dapat memberikan pencerahaan mengenai perkembangan virus corona ini dan bersama menghadapinya.
“Masalah ini memang membuat kita siang dan malam terus bekerja keras bersama instansi/pihak terkait termasuk juga kawan-kawan jurnalis mencarikan solusi terbaik dalam menghadapi wabah ini agar segera berakhir,” kata Isyak.
“Mohon maaf apabila ada pihak/instansi yang belum kami sebutkan dan lupa ucapkan terima kasih, bahwa kita telah bersama dan bahu-membahu dalam mengahadapi pandemi Covid-19, diantaraanya kawan-kawan jurnalis,” jelasnya.
“Kami memahami jurnalis juga diantaranya bagian tim dari pemerintah/instansi/pihak terkait lainnya dan merupakan garda terdepan mencari dan memberikan informasi akurat dan terbaru kepada masyarakat luas mengenai perkembangannya, khususnya di Pulau Belitung ini” tukasnya.
“Marilah semuanya bekerja dan berdoa agar wabah ini segera berakhir dan kita semua kembali aktif lagi menjalankan aktifitas sehari-hari dengan baik dan dalam suasana yang kondusif, amiiin,” harap Isyak. (Yustami)